Sistem pakar (expert systems) adalah suatu sistem yang merupakan bagian atau subset dari Intelejensi Buatan (Artificial Intelligence) yang dirancang untuk memiliki berbagai keahlian manusia di berbagai bidang dan sering dilambangkan dengan logika bahasa pemrograman. Sistem pakar berguna sebagai penyedia nasehat dan sarana bantu dalam memecahkan masalah di bidang-bidang spesialisasi tertentu seperti pada bidang kimia, kedokteran, bisnis, keuangan, dan investasi, pendidikan, sains, dan lain-lain. Expert system terdiri atas empat bagian: development engine yang digunakan oleh analis sistem dan ahli (pakar) untuk membuat sistem tersebut; knowledge base yang menggunakan beberapa alat penampilan atau penggambaran pengetahuan, seperti rule untuk menjelaskan bidang masalah; inference engine yang melakukan penalaran pada knowledge base; dan user interface yang memungkinkan pemakai untuk memasukkan informasi dan instruksi dan menerima pemecahan dan penjelasannya.
Sistem pakar dikembangkan oleh komunitas artificial intelligence pada pertengahan tahun 1960. Pada periode ini, penelitian tentang artificial intelligence didominasi oleh adanya kepercayaan bahwa beberapa aturan-aturan dari serangkaian pemikiran dengan memanfaatkan kemampuan komputer dapat menghasilkan performansi pakar atau setaraf dengan manusia super. Mulai pertengahan tahun 1970, penelitian tentang sistem pakar mulai dikembangkan. Dalam bidang kesehatan, dikarenakan minimnya referensi dan pengetahuan yang dimiliki penulis tidak banyak penelitian yang berhasil dikumpulkan. Hasil penelitian yang dapat dikumpulkan dijadikan sebagai bahan pembanding untuk mengukur unjuk kerja sistem pakar yang sedang dibuat dalam penelitian seperti pada MYCIN (Program ini merekam diagnosa-diagnosa yang berkaitan dengan infeksi pada darah dan pengobatan-pengobatannya setaraf dengan seorang pakar). MYCIN dikembangkan di Stanford Medical School pada tahun 1970 oleh Dr. Edward H. Shortliffe.
Artificial Intelligence ( AI ) merupakan cabang dari ilmu komputer yang berhubungan dengan pemahaman atas kemampuan alami manusia dengan tujuan mensimulasikan kemampuan ini dengan komputer, dan kemampuan itu dapat menampilkan tingkah laku yang dianggap intelligent jika dibandingkan manusia. AI dikemukakan oleh John MacCarthy pada tahun 50-an untuk digunakan pada aplikasi komputer. AI muncul sejak dua tahun setelah komputer pertama diinstal untuk kebutuhan bisnis. Artificial intelligent terdiri atas pemrograman otomatis(Kemampuan komputer untuk mengkodeprogram dari instruksi yang diberikan oleh pemakai dalam bahasa yang menyerupai percakapan sehari-hari), expert system, dan gabungan dari persepsi dan pembelajaran dalam komputer dan peralatan lain, seperti robot.
sumber :
http://nazrul.staff.ugm.ac.id/pakar_farmakologi.pdf
http://staff.ui.ac.id/internal/132137844/material/DaskomModul5IntelegensiaBuatandanKomputerMasaDepan.ppt.
Langganan:
Postingan (Atom)